
Korban SY saat menjalani perawatan di RS. Mitra Medika Medan.
SUMUT METRO | MEDAN
Diduga marah akibat ketahuan selingkuh dengan wanita lain, seorang suami di Jalan Makmur Pasar VII, Dusun Bakung 31, Desa Sambirejo Timur, Kecamatan Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara, diduga nekat membakar istrinya SY (20), Minggu (31/1/2021) sekira pukul 01.00 Wib.
Menurut iformasi yang dihimpun SUMUT METRO.com dari lokasi kejadian menyebutkan aksi kekerasan tersebut terjadi didalam rumah korban.
Dimana menurut ibu korban bernama Lina (32) menyebutkan ia melihat putrinya tersebut telah terbakar.
Melihat kejadian itu, ibu korban berteriak minta tolong hingga mengundang perhatian tetangga dan warga lainnya datang ke lokasi.
Guna mendapat pertolongan, wanita yang telah menikah empat tahun namun belum dikaruniai anak itu langsung dilarikan ke RS.Mitra Medika Medan dalam kondisi luka bakar cukup serius.
Sementara, pelaku pelaku yang semula berhasil ditangkap warga dan dibawa ke rumah Kepala Lingkungan setempat, akhirnya berhasil melarikan diri.
petugas Polsek Percut Sei Tuan yang mendapat laporan tersebut datang mengamankan lokasi dan mengumpulkan sejumlah keterangan.
Kanit Reskrim Polsek Percut Sei Tuan, Iptu Pol. JH panjaitan ketika dikonfirmasi wartawan mengaku pihaknya tengah melakukan penyelidikan atas peristiwa tersebut.
“Kami sudah proses laporan korban, dan pelaku masih dalam pengejaran,” ujarnya mengakhiri. (SM-Rait)