
Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Nias Selatan, Ir. Norododo Sarumaha didampingi Kabid Erina Buulolo foto bersama kelompok tani (Koptan) Aurifada saat penen jagung di Desa Sisarahili Susua, Kecamatan Ulususua, Kabupaten Nisel, Jumat (25/9/2020)
SUMUT METRO | NISEL
Dalam waktu dekat, masyarakat yang telah tergabung dalam kelompok tani di Kabupaten Nisel Selatan (Nisel) akan diberikan kartu tani guna mendapat harga pupuk standar.
Demikian disampaikan Kepala Dinas Pertanian Nisel, Ir. Norododo Sarumaha didampingi Kabid Erina Buulolo dan staf usai monitoring panen jagung pada Poktan Aurifada di Desa Sisarahili Susua, Kecamatan Ulususua, Kabupaten Nisel, Sumatera Utara, Jumat (25/9/2020).
“Jika nantinya telah rampung percetakan dari pihak BNI, maka dalam waktu dekat Kartu Tani akan segera dibagikan kepada Poktan yang datanya telah ter-input di Kementrian Pertanian,” ujar Kadis.
Lebih lanjut Norododo mengatakan dengan adanya Kartu Tani tersebut, nantinya pengurus maupun anggota Poktan bisa langsung membayarkan ke Bank Nasional Indonesia (BNI) harga pupuk yang dibutuhkan.
Selanjutnya, slip atau bukti pembayaran diberikan kepada pemilik Usaha Dagang terdekat yang tertera pada slip pembayaran.
Sekadar mengetahui, saat monitoring panen jagung tersebut turut dihadiri Petugas Penyuluh Lapangan (PPL) Kecamatan Ulususua, Anandrowadodo Laia, Ketua Poktan FORITI (F. Budi Laia), Poktan TETEHOSI (Tawemani Laia/Mardinus Laia), Poktan AURIFADA (Faloolifu Laia/Temazatulo Laia), Poktan ANGKASA (Fasaeli Halawa), dan Poktan MAWAR (Sitifati Giawa). (SM-Budi)