SUMUT METRO | MEDAN
Kapolda Sumut, Irjen Pol.Drs.Martuani Sormin M.Si memimpin rapat koordinasi lintas sektoral Ops Lilin Toba 2020 di Aula Tribrata Mapolda Sumut, Selasa ( 15/12/20) sekira pukul 10.00 Wib.
Dalam sambutannya, Kapolda menyampaikan situasi Kamtibmas di Sumut Pasca Pilkada tahun 2020 masih tetap aman dan kondusif.
“Ini semua karena doa tokoh agama, masyarakat serta kerjasama yang baik semua unsur aparat dan pemerintah di Sumut,” ujar Martuani.
Kapolda juga menyebutkan, sesuai audiensi dengan PGI disebutkan tidak ada pelaksanan Natal dan Tahun baru mangingat pandemi Covid -19 masih marak.
“Jangan berkumpul-kumpul, apalagi sampai tidak menerapkan protokol kesehatan. Bila perlu buat kegiatan dirumah saja bersama keluarga,” tegasnya.
Jenderal bintang dua itu menghimbau masyarakat jika melaksanakan natal melalui daring dan virtual.
Kendati demikian, Martuani menyebutkan Polda Sumut tetap melaksanakan pengamanan Natal dan Tahun Baru 2021.
“Tidak ada pelaksanaan pesta tahun baru, kalau ada akan kita bubarkan,” ucapnya sembari berharap rapat koordinasi lintas sektoral Ops Lilin Toba 2020 yang digelar dapat menemukan jalan terbaik untuk dapat dijadikan acuan menyatukan presepsi semua unsur.
Sementara itu, Pangdam I/BB Mayjend TNI Hassanudin, SIP, MM yang juga hadir dalam acara tersebut menyebutkan pihaknya siap membantu dan mendampingi kepolisian untuk membantu menjaga Kamtibmas.
Hadir dalam acara tersebut, Kabinda Provsu, Wakapolda Sumut, PJU Polda Sumut, PJU Kodam I/BB, Para Kapolresta, unsur pemerintah, Tokoh Agama, Tokoh masyarakat dan tokoh adat. (SM-David)