
Tim Gugus Tugas Covid-19 Kota Langsa mengebumikan jenazah seorang warga akibat suspect Covid-19 di TPU Gampong Teungoh Langsa Kota, Selasa (22/9/2020) sekitar pukul 23.00 Wib.
SUMUT METRO | LANGSA
Seorang wanita berinisial S (54), warga Gampong Teungoh, Kecamatan Langsa Kota, Aceh, meninggal dunia setelah mendapat perawatan akibat suspect Covid-19 di RS Bina Kasih Medan, Jalan TB Simatupang, Kecamatan Medan Sunggal, Sumatera Utara, Selasa (22/9/2020) sekira pukul 16.00 Wib.
Juru bicara Satgas percepatan penanganan Covid-19 Kota Langsa, Yanis Prianto, Rabu (23/9/2020), mengatakan, pihaknya menerima laporan dari RS Bina Kasih Medan yang menyebutkan seorang warga Langsa yang dirawat di rumah sakit tersebut meninggal dunia.
“Laporan pihak RS Bina Kasih Medan bahwa S meninggal dunia dengan status suspect Covid-19 dengan hasil rapid test sebelumnya reaktif,” ujarnya.
Selanjutnya, pihak keluarga membawa jenazah S menggunakan mobil ambulan RS Bina Kasih Medan untuk dikebumikan di TPU Gampong Teungoh Langsa Kota sekitar pukul 23.00 Wib.
Terpisah, Kepala Desa Gampong Teungoh Langsa Kota, Zainal Abidin kepada SUMUT METRO.com, Rabu (23/9/2020) mengatakan awalnya S merasa sakit dan penurunan kesadaran diri pada 20 September 2020.
Pihak keluarga pun langsung membawa S ke Rumah Sakit Cut Mutia PTPN-I Langsa dan selanjutnya dirujuk ke RSU. Bina Kasih Medan.
Namun, setelah mendapat perawatan 3 hari dengan penyakit diabetes dan penurunan kesadaran serta reaktif Covid-19, akhirnya nyawa S tidak dapat diselamatkan petugas medis. (SM-YAN)