
Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Medan, H. Tengku Chairuniza bersama Kepala Dinas Pariwisata Kota Medan, M. Odi Anggia Batubara saat membuka Yamaha Cup Race 2024 seri 2 di Sirkuit Multifungsi Disporasu, Minggu (20/10/2024).
SUMUT METRO | MEDAN
Pemko Medan secara resmi mendukung penuh Yamaha Cup Race 2024 seri 2 di Sirkuit Multifungsi Disporasu, Minggu (20/10/2024).
Dukungan itu dibuktikan dengan hadirnya Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Medan, H. Tengku Chairuniza bersama Kepala Dinas Pariwisata Kota Medan, M. Odi Anggia Batubara guna menyaksikan langsung event bergengsi tersebut.
Disela-sela berlangsungya balapan, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Medan, H. Tengku Chairuniza mengatakan event Yamaha Cup Race 2024 ini sangat memberikan dampak positif bagi masyarakat khususnya generasi muda.
Sebab kata Chairuniza, menjadi wadah bagi anak-anak muda dalam menyalurkan hoby balapanya secara resmi.
“Event ini wujud kepedulian Pemerintah dan stakeholder terkait lainya dengan mengajak anak-anak muda menyalurkan hobiya, jadi tidak balap-balapan lagi di jalan raya,”kata Chairuniza.
Karena itu Chairuniza berharap anak-anak muda Kota Medan dapat memanfaatkan event ini sebagai ajang kompetisi.
“Silahkan berkompetisi di arena yang sudah di sediakan,”pungkasnya. (SM-Sumuang)